BASTIND – Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret (UNS) sukses selenggarakan kegiatan Pekan Bahasa Sastra (PBS). Kegiatan PBS ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan sebagai bentuk peringatan bulan bahasa. Kegiatan ini dilaksanakan secara berkelanjutan yang dimulai bulan Juli dan ditutup pada bulan Oktober tahun 2023.
Selain sebagai bentuk peringatan bulan bahasa, PBS XI diselenggarakan dengan tujuan untuk menjadi wadah bagi mahasiswa PBSI menyalurkan kreativitasnya. Selain itu, tujuan utama PBS adalah sebagai salah satu kegiatan penunjang peningkatan mutu program studi PBSI.
“Melalui kegiatan PBS ini semoga dapat meningkatkan kreativitas dan kompetensi mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Saya juga berharap PBS ini dapat dijadikan gerbang awal bagi mahasiswa setingkat prodi untuk berani mengadakan event-event besar guna meningkatkan softskill mahasiswa. Harapannya, melalui PBS ini dapat menjadi penunjang capaian indikator utama program studi guna mempertahankan dan meningkatkan akreditasi prodi,” ujar Bintang Eka Priyangga, selaku Ketua Umum Himprobsi Progresi.
Pada pelaksanaannya, kegiatan PBS tahun 2023 mengambil tema Rakasena. Rakasena memiliki makna “Merangkai Asa dengan Karya di Era Ekadasa”, diambil tema demikian dengan maksud diselaraskan dengan kegiatan PBS yang telah memasuki tahun kesebelas. PBS diselenggarakan dengan berbagai kegiatan lomba, webinar, Himprobsi Berbagi, dan ditutup dengan pentas seni sebagai puncak acara.
Dalam rangkaian pelaksanaan kegiatannya, PBS diawali dengan kegiatan lomba. Diselenggarakan beberapa lomba yang berkaitan dengan bahasa dan sastra, di antaranya lomba cipta cerpen, cipta puisi, cipta esai, dan lomba announcer. Lomba cipta cerpen, cipta puisi, dan cipta esai dilaksanakan secara daring dimulai bulan Juli hingga Oktober. Kemudian, lomba announcer dilaksanakan secara daring dalam pengumpulan dan luring dalam kegiatan finalnya.
Selanjutnya, dalam PBS juga diselenggarakan kegiatan Himprobsi Berbagi. Himprobsi Berbagi diselenggarakan sebagai wadah untuk membangun rasa kemanusiaan antarsesama. Kegiatan yang bekerja sama dengan Dompet Dhuafa dan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) ini dilaksanakan di Panti Asuhan Adhsa pada (08/10/2023). Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk bakti sosial yang dirangkum dengan kegiatan bermain dan belajar bersama.
Penutupan kegiatan PBS XI ditutup dengan pentas seni sebagai acara puncak. Pensi diselenggarakan pada (28/10/2023) bertepatan dengan diperingatinya Bulan Bahasa. Dalam kegiatannya, pensi dimeriahkan oleh penampilan tiap angkatan. Selain itu, beberapa penampilan dari grup musik lokal juga turut memeriahkan acara Pensi PBS XI Rakasena. Pensi yang diselenggarakan sebagai acara penutup PBS XI Rakasena ini berlangsung dengan meriah.
Dalam pelaksanaannya, Kaprodi PBSI, Dosen, Wakil Dekan FKIP, serta seluruh mahasiswa PBSI UNS hingga penonton umum turut memeriahkan acara puncak pentas seni ini. Penampilan setiap angkatan yang membawakan kreativitasnya masing-masing menjadi kegiatan pembuka dalam pensi. Selanjutnya, pensi dimeriahkan oleh beberapa grup musik lokal, di antaranya Band 315, Band Pisah Ranjang, DJ, serta Guest Star oleh grup musik local Lavora.
Reporter: Nila Prihartanti
Editor: Bintang Eka Priyangga